Bengkel online adalah layanan yang cocok untuk kondisi seperti sekarang ini. Di tengah pandemi yang mengharuskan untuk menghindari kerumunan dan menjaga jarak, aplikasi bengkel mobil online bisa menjadi salah satu yang membantu untuk memudahkan kita. Apa kemudahan lainnya yang ditawarkan oleh bengkel online?
Melakukan perawatan bagi kendaraan seperti mobil maupun motor adalah kegiatan yang wajib ketika saatnya. Lantas dengan kondisi seperti sekarang ini, bagaimana cara yang aman untuk melakukan perawatan kendaraan? Bisa saja dengan melakukan perawatan sendiri. Namun, keterbatasan fasilitas peralatan dan kemampuan bisa menjadi kendala jika melakukan perawatan sendiri.
Bengkel Online
Berbagai usaha saat ini sudah merambah ke dunia maya termasuk bengkel. Layanan bengkel online digandrungi karena kemudahan yang ditawarkan. Lantas, apa maksudnya bengkel mobil online? Tidak ada salahnya untuk mengetahui informasi lengkap sebelum memanfaatkannya.
Bengkel mobil online merupakan aplikasi yang dimanfaatkan bagi konsumen yang membutuhkan layanan perbengkelan. Penggunaan aplikasi ini secara online bisa melalui smartphone atau gadget lain yang bisa terhubung internet. Namun apakah semuanya sama seperti pemesanan bengkel secara langsung?
Melalui aplikasi bengkel online yang telah dirancang oleh jasa pembuat aplikasi, pemesanan tidak harus membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, pilihan bengkel juga bisa diketahui secara cepat melalui informasi yang tersedia pada aplikasi. Sehingga, aplikasi bengkel mobil online ini menjadi penghubung antara konsumen dengan berbagai bengkel terdekat hanya dari meja kantor sendiri.
Kelebihan Bengkel Online
Meskipun layanan bengkel dengan cara yang biasa tetap bisa dilakukan, bengkel online bisa memberikan kelebihan tersendiri. Mekanisme pemesanan layanan secara online termasuk berbagai fasilitasnya dapat menjadi nilai tambah bagi siapa saja yang membutuhkannya. Lantas, bagaimana sebenarnya kelebihan-kelebihan dari layanan bengkel mobil online ini?
1. Tidak Perlu Antre
Bagi sebagian orang, servis mobil sering dilewatkan karena merasa kesulitan untuk menunggu lama. Terutama bagi pemilik kendaraan yang selalu sibuk dan kendaraanya yang terus digunakan. Nah, bengkel mobil online bisa memberikan solusi terhadap hal ini.
Pemesanan melalui aplikasi online memungkinkan pelanggan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu. Daripada harus mendatangi bengkel langsung dan ikut mengantre yang mengakibatkan ketidakpastian tentang lamanya waktu menunggu antrean, bengkel mobil online memungkinkan Anda untuk mendatangi bengkel pada waktu Anda akan mendapatkan pelayanan langsung.
2. Montir Panggilan
Layanan bengkel online juga memungkinkan untuk pemesanan montir panggilan. Tentu saja hal ini lebih praktis dan memudahkan lagi. Terutama pada kondisi di mana mobil rusak saat sedang berada jauh dari bengkel.
Pada saat kondisi pandemi seperti sekarang ini, montir yang dapat mengunjungi konsumen langsung di lokasi bisa mencegah kerumunan. Namun tentu saja layanannya terbatas untuk pemeliharan atau perawatan tertentu saja. Untuk perawatan kendaraan yang lainnya yang lebih besar bisa saja harus tetap ke bengkel karena membutuhkan perawatan dan fasilitas bengkel.
3. Pilihan Bengkel
Karena mudah dalam pengumpulan informasinya, tersedia pilihan bengkel terdekat yang banyak melalui aplikasi bengkel online ini. Sedangkan jika harus melihat bengkel secara langsung, sangat tidak efisien jika kita harus berkeliling hanya untuk mencari informasinya satu per satu. Meskipun begitu, Anda juga dapat mencari dan memilih bengkel tertentu sesuai kepercayaan Anda seperti bengkel resmi untuk produsen kendaraan tertentu.
4. Informasi Biaya Servis
Salah satu hal yang juga selalu menjadi kekhawatiran pelanggan adalah biaya servis yang tidak diketahui. Bengkel memberikan rekomendasi setelah memeriksa kendaraan Anda. Namun Anda tidak dapat mengetahui biaya keseluruhan secara langsung.
Layanan bengkel online memang perlu memberikan informasi terkait biaya servis ini di depan. Sehingga dengan begitu setiap pelanggan bengkel mobil online dapat memantau pembiayaan untuk layanan yang sedang diberikan. Solusi ini dibutuhkan bagi sebagian pelanggan bengkel.
Bengkel Mobil Online
Setelah mengetahui berbagai wawasan seputar bengkel online dan kelebihannya, lantas apa saja bengkel mobil online yang tersedia dan sudah sering digunakan oleh pelanggan? Mengetahui informasi ini juga akan membuat Anda terhindar dari berbagai masalah. Berikut beberapa diantaranya.
1. Supercar.id
Bengkel ini berlokasi di Ciputat, Tangerang Selatan. Supercar.id melayani semua merek dan jenis mobil. Tentunya, supercar seperti Lamborghini dan Porsche juga bisa dilayani. Keunggulan dari Supercar.id adalah mekanik berpengalaman dan jaminan suku cadang asli. Selain itu, semua layanan yang diberikan ada garansinya hingga 3 bulan.
Walaupun namanya supercar, bengkel online yang satu ini tidak hanya melayani servis dan perbaikan mobil-mobil kategori supercar yang harganya selangit. Selain melalui situs resminya, Anda yang ingin menikmati layanan servis mobil di Supercar.id juga bisa menghubungi kontak yang tersedia tanpa harus membuka websitenya.
2. Montir.id
Untuk mendapatkan layanan di aplikasi ini, Anda perlu mengunduh di Google Play. Sekedar informasi, saat ini pusat Montir.id terletak di Jakarta, sedangkan layanannya berlokasi di sekitar Jabodetabek.
Selain melayani online, Montir.id juga memiliki layanan servis mobil panggilan. Jadi, mekanik bisa datang ke tempat konsumen. Keunggulan lain dari Montir.id adalah layanan 24 jam selama 7 hari. Artinya, kamu bisa memanggil mekanik pada hari libur.
Adapun jenis layanan yang diberikan aplikasi ini antara lain:
- Servis umum seperti ganti oli, pengecekan aki hingga ban
- Konsultasi
- Penggantian suku cadang
- Servis mobil darurat
Di aplikasi ini semua merek dan jenis mobil bisa dilayani. Ada pula promo menarik yang bisa didapatkan menurut syarat dan ketentuan yang ditetapkan.
Itu dia berbagai informasi seputar bengkel online untuk Anda. Jika Anda ingin menikmati layanannya, silahkan kunjungi halaman-halaman website bengkel mobil online tersebut. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.