5 Contoh Layanan Pelanggan yang Bisa Digunakan untuk Bisnis Bengkel Mobil
Sebenarnya ada banyak sekali contoh layanan pelanggan yang bisa Anda aplikasikan di bisnis bengkel mobil. Namun karena keterbatasan sumber daya biasanya kebanyakan bengkel hanya memberi satu atau dua layanan yang paling dibutuhkan.
Padahal jika dimaksimalkan, bengkel Anda akan semakin maju dan reputasi bisnis juga meningkat. Memang mengembangkan bisnis bengkel bukanlah perkara mudah, akan tetapi tantangan merupakan bagian dari perjalanan untuk menuju kesuksesan.
Apa itu Layanan Pelanggan?
Layanan pelanggan atau sering disebut sebagai customer service adalah upaya yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan. Dalam layanan pelanggan terdapat serangkaian tindakan dan kegiatan yang tidak melibatkan kepemilikan.
Dengan kata lain, layanan pelanggan adalah tindakan yang dilakukan oleh pemilik bisnis untuk menyelesaikan keperluan, membantu menyiapkan, mengurus kebutuhan seseorang atau sekelompok orang.

Mengenal berbagai contoh layanan pelanggan bisnis bengkel mobil, Sumber: gobiz.co.id
Seberapa Penting Layanan Pelanggan?
Layanan pelanggan penting karena merupakan pondasi untuk membangun hubungan yang kuat antara pemilik bisnis dan pelanggannya. Layanan pelanggan bisa menciptakan kepercayaan, meningkatkan loyalitas, dan membangun reputasi bisnis.
Melalui layanan pelanggan Anda dapat memahami kebutuhan dan keinginan pelanggan. Sehingga mampu memberi solusi terbaik sesuai dengan masalah yang dihadapi. Selain menguntungkan pelanggan, hal ini juga bisa membuat bisnis Anda semakin berkembang.
Pelanggan yang terbantu dan merasa puas dengan layanan dari bengkel dan dengan sukarela akan merekomendasikan bisnis bengkel Anda pada teman, keluarga atau orang terdekat yang sedang membutuhkan jasa bengkel.
Contoh Layanan Pelanggan di Bisnis Bengkel
Tidak semua jenis layanan pelanggan cocok untuk bisnis bengkel. Ada beberapa jenis layanan pelanggan yang kurang relevan dengan bisnis bengkel. Oleh karena itu, harus selektif jika ingin memberikan jenis layanan ini. Berikut ini adalah beberapa contoh layanan pelanggan yang cocok digunakan untuk bisnis bengkel mobil.
1. Booking Online
Salah satu contoh layanan pelanggan yang paling cocok dengan bisnis bengkel adalah layanan booking online. Melalui layanan pemesanan online, pelanggan dapat dengan mudah membuat janji temu atau reservasi untuk melakukan servis rutin ke bengkel kesayangan.
Jadi pelanggan tidak perlu datang langsung ke bengkel untuk melakukan reservasi karena hal tersebut bisa dilakukan dari mana saja. Pemesanan online akan sangat memudahkan pelanggan untuk mengatur waktu kunjungan sesuai dengan kemauan mereka.
Hal ini tentu saja bisa meningkatkan efisiensi proses pemesanan dan memberikan pengalaman yang lebih nyaman bagi pelanggan. Biasanya booking online bisa dilakukan melalui chat WhatsApp, telepon atau email.
2. Layanan Antar Jemput Kendaraan
Layanan antar jemput merupakan contoh layanan pelanggan yang semakin digemari akhir-akhir ini. Tujuan dari adanya layanan antar jemput tentu saja untuk meningkatkan kenyamanan dan kepuasan pelanggan.
Dengan adanya layanan antar jemput pelanggan tidak perlu datang ke bengkel secara langsung. Mereka dapat mengatur waktu dan lokasi penjemputan kendaraan sesuai dengan titik yang telah disepakati.
Misalnya pelanggan bisa meminta pihak bengkel untuk menjemput dan mengantar kembali kendaraan di rumah atau kantor. Layanan ini sangat cocok untuk orang yang sibuk sehingga tidak memiliki cukup waktu jika harus datang langsung ke bengkel ketika akan servis rutin.

Pelayanan yang ramah dari karyawan bengkel, Sumber: mitsubishi-motors.co.id
3. Panggilan Darurat Melalui Telepon
Layanan pelanggan melalui telepon adalah jenis layanan yang sangat dibutuhkan di kota-kota besar. Kota besar biasanya memiliki jumlah populasi penduduk yang sangat banyak sehingga permasalahan yang dihadapi juga lebih kompleks.
Salah satu yang paling sering terjadi yaitu mobil mogok atau ban kempes di tengah-tengah jalan raya. Kondisi seperti ini tentu saja tidak bisa diprediksi sebelumnya. Jadi ketika mengalaminya tidak sedikit orang yang merasa panik.
Apalagi lokasi mogok atau ban kempes jauh dari bengkel atau pemukiman warga. Dengan menyediakan layanan darurat, bengkel dapat memberikan respons cepat dengan mengirimkan teknisi atau mobil derek ke lokasi pelanggan.
4. Penjadwalan Perawatan Rutin
Untuk menambah kenyamanan pelanggan, Anda bisa memberikan layanan penjadwalan perawatan rutin. Dalam hal ini bengkel berperan sebagai mitra yang membantu pelanggan merencanakan jadwal perawatan rutin kendaraan mereka.
Jadwal perawatan bisa dibuat sesuai dengan rekomendasi pabrikan atau berdasarkan kondisi masing-masing kendaraan. Caranya bisa melalui pemberitahuan email atau pesan singkat. Jadi, layanan hanya bisa diberikan pada pelanggan yang sudah pernah berkunjung ke bengkel.
Salah satu manfaat utama dari layanan penjadwalan rutin adalah memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam mengelola jadwal perawatan kendaraan tanpa harus takut lupa atau terlewat.
5. Service Reminder
Contoh layanan pelanggan yang berikutnya ada service reminder. Service reminder merupakan layanan yang masih jarang ditemui di bengkel mobil. Service reminder adalah menghubungi kembali pelanggan setelah melakukan service kendaraan.
Anda bisa menghubungi kembali pelanggan dalam waktu sekitar satu minggu setelah servis untuk menanyakan apakah mobil bisa berfungsi dengan baik atau tidak. Apabila ada keluhan maka pelanggan bisa mengantar kembali mobil ke bengkel tanpa biaya tambahan.
Layanan ini juga bisa ditambah dengan pemberian dukungan teknis bagi pelanggan yang membeli suku cadang. Hal ini dilakukan untuk memastikan produk tersebut berfungsi dengan baik. Layanan service reminder sangat efektif memperkuat loyalitas pelanggan untuk jangka waktu yang panjang.

Melakukan penjadwalan perawatan rutin untuk kendaraan konsumen, Sumber: mobilinanews.com
Upgrade Skill Karyawan di SpeedPlus Otomotif
Layanan pelanggan yang bagus tentu harus didukung dengan hasil kerja yang memuaskan. Hasil kerja yang memuaskan dapat diukur dari seberapa baik bengkel Anda dapat memenuhi kebutuhan dan harapan pelanggan. Untuk memberi layanan berkualitas tentu Anda harus memiliki karyawan yang memiliki skill di atas rata-rata.
Keterampilan seorang mekanik bisa diasah melalui kebiasaaan yang dikerjakan secara berulang-ulang. Namun untuk mempercepat keterampilan tersebut Anda bisa mengikutsertakan karyawan di kelas kursus otomotif yang ada di SpeedPlus Otomotif. Di sini mekanik akan belajar materi sekaligus praktiknya sampai siap diterjunkan ke lapangan.